KABAR INDONESIA ONLINE
KABAR

Sambutan MERIAH dengan PENKALUNGAN BUNGA Kepada Kapolresta Baru saat SertiJab POLRESTA MALKOT

Malang-KIO. Selasa, 8 Oktober 2024 jam 08.30 WIB ada kesibukan yang berbeda di halaman depan gedung Polresta Malang Kota. Jalan poros tengah kota yang ramai dan padat menjadi sedikit merayap sebab ada penyambutan dan serah terima jabatan Kapolresta baru.

Jabatan Kapolresta Malang Kota yang sebelumnya dijabat oleh Kombes Pol Budi Hermanto, S.I.K.,M.Si kini diganti oleh Kombes Pol Nanang Haryono, S.I.K., M.Si. Sebenarnya arus lalu lintas tidak terlalu terganggu jika para pengendara menjalankan mobilnya dengan tertib dan tidak melanggar rambu-rambu yang ada dan terlihat jelas.

Memang ada satu dua kendaraan yang sengaja melanggar dengan berhenti di tempat larangan parkir. Bahkan pengemudi sedikit berargumen saat ditegur dan diminta memindahkan mobilnya oleh salah satu anggota kepolisian.

Sambutan meriah dengan pengalungan bunga kepada Kapolresta baru di gerbang utama Polresta Malang Kota yang berjalan tak lebih dari tiga menit berjalan dengan lancar, dan jam 09.00 wib acara serah terima jabatan Kapolresta Malang Kota dilanjutkan di dalam gedung Polresta Malang Kota. CRIS

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

This will close in 5 seconds

PIM-RED

butuh BANTUAN atau PERTOLONGAN

hubungi RED-AKSI di TELEGRAM kami

hubungi RED-AKSI
ingin NGOBROL ?
butuh BANTUAN atau PERTOLONGAN ?